Bangunlah! Jangan lengah! Berkelakuan baiklah sesuai Dhamma. Ia yang berperilaku sesuai Dhamma berdiam bahagia di dunia ini dan di dunia lainnya. Berkelakuan baiklah sesuai Dhamma. Janganlah berkelakuan buruk. Ia yang berperilaku sesuai Dhamma berdiam bahagia di dunia ini dan di dunia lainnya.