GEMBALA MENYAPA, Selasa. 14 Juni 2022
[Edisi HUT GKJ Kotagede].
Bacaan : Kolose 2:6-7
"Hendaklah kamu berakar di dalam Dia dan dibangun diatas Dia, hendaklah kamu bertambah teguh dalam iman yang telah diajarkan kepadamu, dan hendaklah hatimu melimpah dengan syukur.”
(Kol. 2 : 7)
Saat ini izinkan saya menyampaikan “Selamat Ulang Tahun kepada GKJ Kitagede,” yang pada hari ini 14 Juni 2022 merayakan ulang tahun ke-55. Biasanya setiap kita berulang tahun senantiasa kita mengucap syukur atas kemurahan Tuhan dan melakukan introspeksi atas apa yang telah kita lakukan untuk menghadapi hari-hari yang akan datang. Jadi semuanya ini dilakukan sekali setahun. Padahal mengucap syukur akan lebih baik jika semuanya ini dilakukan sepanjang perjalanan hidup kita.