Share AGENDA
Share to email
Share to Facebook
Share to X
Saat ini, orang muda tengah dihadapkan dengan beberapa kondisi yang menyebabkannya berjarak dengan pengetahuan-pengetahuan lokal dan kesejarahannya. Informasi yang datang dari berbaga sisi, kehidupan yang dituntut serba cepat, membuat mereka kesulitan dalam melihat apa yang tengah terjadi di sekitar lingkungan mereka.
Lalu pernahkah terpikirkan olehmu bagaimana kondisi tempat tinggalmu 10 tahun ke belakang? Atau bahkan 50 tahun sampai ratusan tahun ke belakang? Apakah kamu mengetahui tempat-tempat yang menyimpan cerita bersejarah di daerahmu? Apakah kamu mengetahui budaya, bahasa, atau bahkan panganan lokal yang menggambarkan identitas daerahmu?
Yuk! kita simak serial podcast Kampung Katong: “Kenali Sejarah Kampung Bersama SimpaSio Institute”. Bersama dengan Kak Rosni dan Kak Ratih dari @Simpasioinstitute, Kawan Katong akan diajak untuk mendalami sejarah kampung, yang tidak hanya sebagai cerita masa lalu, tapi juga sebagai identitas diri!
Simak serial podcast Kampung Katong berikut ini!
#KampungKatong #SejarahKampung #HAMdanLingkungan #Youthandland #Decolonization
Saat ini kita digempur aneka makanan berproses dan instan dengan kandungan garam, gula, pengawet, pewarna sintetis, dan hasil rekayasa genetika, yang menyebabkan konstruksi sosial bahwa makanan lokal tidak kekinian dan tidak sehat. Hal tersebut menjadi salah satu perhatian kawan-kawan @Lakoat.Kujawas dalam mempertahankan pengetahuan tentang pangan lokal yang selama ini mereka miliki.
Beragam cara dilakukan untuk mengenalkan kembali sistem pangan lokal mereka ke generasi berikutnya, mulai dengan melakukan reproduksi pengetahuan, mengadakan riset pangan lokal hingga melakukan inovasi resep-resep panganan yang juga bertujuan untuk menjahit pengetahuan yang selama ini terputus.
Bersama dengan Mama Fun @marlindanau, Kawan Katong akan diajak untuk menyelami arti pangan yang tidak hanya sebagai apa yang dikonsumsi oleh manusia, tapi juga sebagai identitas yang menggambarkan jati diri.
Ingin tahu lebih dalam lagi tentang apa saja yang dilakukan oleh kawan-kawan @Lakoat.Kujawas dalam mempertahankan dan mengenalkan pengetahuan pangan lokal? Simak serial podcast Kampung Katong: Mengenal Identitas Lewat Pangan ala Lakoat.Kujawas!
#KampungKatong #PanganLokal #HAMdanLingkungan
Mengenal kampung menjadi salah satu cara yang dapat dilakukan di kalangan anak muda untuk mengidentifikasi ulang dirinya dalam tegangan antara tradisi dan modernisme yang seolah belum selesai.
Seperti halnya yang dilakukan oleh kawan-kawan Kolektif Videoge di Labuan Bajo, Manggarai Barat yang melakukan kerja-kerja kreatif secara kolektif dengan cara mendokumentasikan seni budaya setempat melalui inisiatif #MerekamKampungLama, dan melakukan riset seputar makanan di pesisir dan menghasilkan produk inovasi makanan melalui inisiatif @dapur.pecah.
Mau tahu lebih dalam soal cara kawan-kawan Kolektif Videoge melakukan kerja-kerja kreatifnya sebagai upaya mengarsipkan pengetahuan-pengetahuan lokal hingga membuat inovasi menu makanan? Simak episode podcast Cerita Kampung Katong: Merekam Kampung Ala Kolektif Videoge
RUU Masyarakat Adat sudah dibahas di DPR sejak tahun 2009, dan sejak tahun 2013 RUU tersebut masuk Program Legislasi Nasional (Prolegnas) DPR RI. Namun hingga hari ini, RUU tersebut tak kunjung disahkan. Apa dampaknya bagi masyarakat adat, khususnya kaum muda adat, jika RUU ini tidak disahkan? Seberapa pentingnya RUU tersebut? Bagaimana peran masyarakat non-adat untuk mendukung pengesahan RUU Masyarakat Adat? Simak penjelasannya!
Podcast AGENDA RMI kali ini adalah diskusi bersama Kang Ayip (Said Abdullah) dari @kedaulatanpangan_id yang membahas pertanyaan-pertanyan yang sering muncul belakangan ini terkait kebutuhan mendasar kita yaitu tentang pangan . Dengan cara apakah kebutuhan pangan kita saat ini dipenuhi? Dari manakah asal pangan itu? Apakah pangan itu sehat bagi kita? Pertanyaan-pertanyaan ini adalah salah satu yang dijawab dalam podcast ini.Selain itu narasumber juga menjelaskan tentan perbedaan ketahanan pangan dengan kedaulatan pangan. Yuk dengerin dan cari tau solusi alternatif atas pemenuhan kebutuhan pangan kita, yang lebih sehat, adil bagi para petani dan masyarakat.
Pada bulan Maret 2021, tim AGENDA RMI (Indra dan Fauzan) melakukan wawancara dengan dua orang pemuda (Murad dan Ahmad - nama samaran, umur 20 tahunan) di salah satu desa di Kabupaten Lebak, Banten. Keduanya memiliki pengalaman ngelobang (menggali lubang, menambang, mencari batuan berharga terutama emas). Ikuti cerita mereka untuk tahu alasan, apa yang terjadi di dalam lubang, proses mengambil bebatuan, keuntungan, kemalangan sampai keterlibatan para pihak dalam kegiatan tambang ilegal di Banten. Klik link berikut... (masukin link podcast dan update juga di linktree)
Untuk kamu yang saat ini sudah lulus SMA/K/MA, apakah kamu masih ingat apa saja yang kamu pelajari sejak SD hingga SMA/K/MA? Ilmu apa yang paling kamu ingat, dan bermanfaat di kehidupan kamu? Selama berpuluh-puluh tahun merdeka, sistem pendidikan yang diberlakukan di Indonesia belum banyak berubah, masih mirip dengan yang ada saat jaman penjajahan. Sekolah mencetak murid-murid untuk melayani pasar, menjadi buruh, bukan demi perkembangan murid itu sendiri. Selain itu standarisasi pendidikan diberlakukan secara nasional di seluruh Indonesia. Pendidikan di kota disamakan dengan di desa. Yang jauh di Papua juga menerima hal yang hampir sama dengan yang di Jakarta. Pendidikan yang seharusnya memiliki spektrum yang luas disamakan di semua tempat dan bahkan sampai menghilangkan budaya lokal. Pendidikan yang ada saat ini bisa dibilang gagal dalam menyelesaikan masalah dan memenuhi kebutuhan masyarakat. Apalagi jika dikaitkan dengan masyarakat marjinal. Bersama Fadilla, dari Sokola Institute, AGENDA RMI akan membahas kontroversi di seputar hal-hal yang dibicarakan di atas. Selamat mendengarkan ;D #PendidikanKontekstual #PendidikanMerdeka #KeadilanPendidikan
Setelah tahu bahwa korupsi terbesar pertama di Indonesia adalah di sektor sumber daya alam, lalu apa dampaknya bagi kamu yang hidupnya tidak bergantug pada sumber daya alam? Yuk kita dengerin Serial Podcast Kesejahteraan Lahir Batin-Korupsi Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup episode 2. Selamat mendengarkan :D
Saat ini kita sedang melihat pelemahan KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) yang dilakukan secara sistematis melalui TWK (Tes Wawasan Kebangsaan). Film The End Game dari @watchdoc_insta yang dapat dilihat di Youtube juga mendukung fakta tersebut, dengan membeberkan lebih jauh kejahatan-kejahatan yang dilakukan untuk pelemahan KPK dalam memberantas korupsi. Tapi tahukah kamu bahwa korupsi terbesar pertama di Indonesia adalah di sektor sumber daya alam. Bagaimana hubungan korupsi dengan sumber daya alam/lingkungan hidup? Bagaimana korupsi berdampak langsung dengan hidup mu? Yuk kita dengarkan Serial Podcast Kesejahteraan Lahir Batin-Korupsi Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup. Selamat mendengarkan :D
Bersama Kak Dilla
The podcast currently has 15 episodes available.