Di penghujung 80-an, Liga Italia dan AC Milan punya tempat di hati para pencinta sepak bola Indonesia. Diiringi suara khas komentator Rayana Djakasurya, tontonan yang tersaji saat itu menjadi sekeping cerita masa lalu yang indah untuk dikenang hingga kini. Menyusul meningkatnya performa Rossoneri musim ini, kami akan menghadirkan kenangan itu untuk Anda. Tetap ngelantur dan tidak sepenuhnya tepat, apalagi terpercaya. Nikmati saja, seperti ketika Anda menikmati suara Bung Rayana yang putus-putus saat laporan langsung dari Turin.....(abaikan suara-suara whatsapp yang berseliweran...)