Share Joy Parenting
Share to email
Share to Facebook
Share to X
By Masima Podcast
The podcast currently has 29 episodes available.
Sebelumnya sudah dibahas soal "dad shaming", episode kali ini akan melanjutkan bagaimana caranya agar ayah bisa terlibat dalam pengasuhan si buah hati.
Untuk itu, Febby Lomena hari ini di Joy Parenting Podcast yang ke-29, Membantu Ayah Nyaman dengan Tugas Pengasuhan, akan ngobrol bareng seorang pakar psikologi yaitu Mas Nathanael E.J.Sumampouw,M.Psi, M.Sc, atau yang biasa akrab disapa Mas Nael.
Jadi orang tua gak gampang, apalagi jadi seorang ayah. Selain harus bertanggung jawab sama keluarga, kadang suka ada yang nyinyir sama ayah. Yuk kenali apa itu Dad-Shaming
Terkadang kita suka terlalu larut dalam duka. Pertanyaannya apakah grief harus disembuhkan? Kalau iya, apakah cara yang tepat untuk menyembuhkan duka?
Ada beragam emosi yang hadir dihidup kita. Salah satunya adalah Duka. Seberapa kenal Joy Parents dengan emosi yang satu ini?
Dengerin lengkapnya di Joy Parenting Podcast
Ternyata Love languages itu bukan cuma bisa diaplikasikan ke pasangan loh, ke anak juga bisa. Karena penasaran sebenarnya love languages apa aja yang bisa diterapkan ke anak, terus apa sih efeknya buat hubungan antara orang tua dan anak.
Dengerin selengkapnya di podcast Joy Parenting.
“Keluar rumah dong, main bola kek, main apa kek, masa dirumah terus”. Jadi kepikiran kalau dimasa seperti sekarang jadi gak relate lagi ya. Padahal anak anak kita masih butuh tahu banyak hal, dan butuh eksplor dunia luar. Terus gimana dong?
Makanya dengarin obrolan kali ini, karena penasaran sebenarnya bisa gak sih anak-anak tetap mendapatkan kebutuhannya untuk eksplor dunia luar tapi tetap ngerasa secure?
Faktor yang paling penting berperan dalam memastikan tumbuh kembang yang sehat dan optimal bagi anak adalah kesehatan saluran cerna anak. Satu lagi, katanya pencernaan itu adalah otak kedua. Apa betul?
Pada jendela periode 1000 hari pertama kehidupan manusia, kecukupan nutrisi dan memegang peranan kunci untuk memastikan otak dapat berkembang. Sehingga untuk itu, praktik pemberian MPASI yang tepat menjadi sangat krusial.
Untuk itu, Joy Parenting Podcast barengan Febby Lomena, “MPASI 101”, kita akan kedatangan bintang tamu istimewa yaitu: Dr. dr. Ariani Dewi Widodo, Sp.A(K). Dokter Ariani adalah seorang Dokter Spesialis Anak Konsultan Gastro-Hepatologi Anak lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.
Kita yang sudah memiliki anak, hidup kita nggak lagi tentang hari ini, tapi justru utamanya untuk memastikan keluarga kita bisa hidup dengan baik di masa depan. Makanya penting banget tentunya kita menguasai literasi dan keterampilan dalam mengelola uang agar tujuan keuangan keluarga kita dapat terjamin.
Untuk itu, hari ini di Joy Parenting Podcast yang ke-21, “Menyusun Rencana Mencapai Tujuan Finansial Keluarga”, kita akan kedatangan seorang Financial Planner yaitu: Mba Dian Savitri, Magister Management, Certified Financial Planner atau biasa lebih dikenal lewat akun instagram @investingmom.id.
Momen lebaran yang paling ditunggu-tunggu adalah pemberian angpao lebaran kepada kerabat yang yang lebih muda, termasuk kepada si Kecil. Sebenarnya hal ini bisa kita manfaatkan lho untuk memberikan pendidikan literasi keuangan pada anak-anak supaya mereka terbiasa dan bisa lebih terampil dalam mengatur uang di kemudian hari.
Joy Parenting Podcast yang ke-20, “Mengajarkan Anak Mengelola Uang Hari Raya”, kita akan kedatangan seorang Financial Planner yaitu: Mba Dian Savitri, Magister Management, Certified Financial Planner atau biasa lebih dikenal lewat akun instagram @investingmom.id.
The podcast currently has 29 episodes available.