Sahabat Mutiara, Saat pandemi corona, kegiatan bertani di rumah menjadi pilihan yang menarik bagi sebagian masyarakat, khususnya untuk warga perkotaan. Tanaman yang paling marak ditanam itu adalah tanaman hias, harga jualnya sangat fantastis, bisa mencapai ratusan juta Rupiah. Sungguh sayang jika tanaman hias yang dipunya tidak diberikan pupuk yang tepat. Nah, pada podcast #BelajarTani Eps ini, Bapak M Zainuri, Agronomis kami mengulas tentang pupuk-pupuk yang cocok untuk berbagai jenis tanaman hias.