Share PREFECT STUDENT PODCAST
Share to email
Share to Facebook
Share to X
By PS SMPIT GEMA NURANI
The podcast currently has 6 episodes available.
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatu.
Halo teman-teman semua, tak terasa yah ktia sudah di penghujung bulan Ramadan yang penuh berkah.
Rasanya sedih karena Ramadan akan berakhir, tapi juga bahagia karena Alhamdulillah kita telah "Menang" melawan nafsu selama sebulan penuh dan akan segera menyambut Hari Kemenangan.
Nah, di episode kali ini, Prefect Student, khususnya Sekbid 7 (Sastra dan Budaya) akan mempersembahkan sebuah Puisi berjudul "Hari Kemenangan" yang akan dibacakan oleh Neysa, Talita & Aziz. Persembahan puisi ini sekaligus sebagai penutup program JELANG SENJA di Ramadan kali ini.
Jazakumullah khairan katsiran kepada teman-teman semua yang telah setia mendengarkan seluruh episode jelang senja :) Jangan khawatir, kami akan kembali lagi dengan episode-episode yang lebih seru!
Selamat mendengarkan dan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H .
Taqaballahu minna wa minkum! See you soon!!!
#Eidmubarak #Prefectstudent #gemanurani #SMPITGemaNurani #Sekolahislamterpadugemanurani #Generasirabbani #jelangsenja #PrefectStudentpodcast #PSSMPITGN #OSISSMPITGN
Assalamualaikum teman-teman! Alhamdulillah kita berjumpa lagi dalam Episode 5, Jelang Senja. Nah, kali ini Putra & Faiz akan berbincang dengan Kepala Sekolah kita loh, tau kan siapa? Yes! Mr. Kiki Muntaha. Beliau akan memberikan kita nasihat seputar sikap yang harus kita amalkan dalam menyambut Idul Fitri yang BERBEDA di tahun ini. Kenapa topiknya itu ya? Karena di lubuk hati yang terdalam, kita semua pasti pernah merasakan, "Ya Allah, Idul Fitri tahun ini gak bisa mudik..." "Ya Allah, Idul Fitri tahun ini gak bisa solat Eid berjamaah di masjid" "Gak bisa kumpul bareng keluarga..." dsb. Kerisauan tersebut akan dibahas oleh Mr. Kiki dalam episode kali ini! So, mari kita simak bersama yuk!
Assalamualaikum teman-teman!
Pada episode kali ini dua sejoli Putra & Imad akan membahas tentang cerita-cerita seru selama berada di sekolah yang paling kita rindukan. Nah, perlu diketahui, beberapa hari lalu @osissmpitgn sudah membuka kesempatan kepada para followersnya melalui fitur instagram story untuk berbagi cerita tentang "Apa yang paling kalian Kangenin dari sekolah?", dari sekian banyak cerita, kami sudah memilih beberapa cerita seru untuk dibacakan dan dibahas pada podcast ini. Oh iya, ada 1 cerita terbaik juga loh yang nanti akan dapat hadiah istimewa dari kita. So, Jangan diskip yah, dengerin sampai habis! Terus..... Kasih tau ke kami kalau kalian merasakan apa yang diceritakan tentang #kangensekolah. Semoga Pandemi ini segera berakhir yah dan kita bisa bersua lagi di sekolah. Aamiin!!! :D
Hi semua!
Di episode kali ini, Airin & Syifa akan berbincang bersama sosok alumni yang inspiratif dan berprestasi yaitu Kak Intan Tiani, Alumni SMPIT Gema Nurani Angkatan 16 (Lulus tahun 2018). Kak Intan saat ini adalah siswa kelas XI di SMAN 1 Bekasi dan mengikuti beberapa Organisasi. Pada Episode ini kita akan berbincang seputar bagaimana caranya agar kita termotivasi untuk tetap semangat Belajar walaupun sedang Self-Quarantined (STAY AT HOME) selama pandemi ini. Yuk, simak!
Assalamualaikum teman-teman! Kami dari Prefect Student SMPIT GEMA NURANI. Dengan senang hati mempersembahkan "Prefect Student Podcast". Disini kita akan membicarakan kehidupan seputar anak remaja, dari mulai kehidupan di sekolah, di organisasi sampai di masyarakat. Selain mengundang beberapa tamu untuk berbincang, PS juga akan menampilkan bakat-bakat dari siswa/I SMPIT Gema Nurani loh.... Nah, Selama Bulan Puasa kita akan temenin kalian ngabuburit bareng di program JELANG SENJA~~~ Setiap hari senin pukul 17.00 WIB! So, Jangan lupa untuk di dengerin terus ya guys.
~Jelang Senja dengan bermakna bersama Prefect Student SMPIT Gema Nurani~
The podcast currently has 6 episodes available.