Rindu itu seperti oasis di tengah gurun.
Ada bahagia terselip di tengah hangatnya hati yang mengalun.
Sekadar membayangkannya saja kau tak akan bisa berhenti tersenyum. Iya,
Seajaib itu rindu memberi efek euforia ke dalam ruang pikirmu.
Jangan lagi kau tega bilang rindu itu berat
Karena rindu adalah sebaik-baiknya pengikat.