Share Senandika Swara Wadhana
Share to email
Share to Facebook
Share to X
By Swara Wadhana
The podcast currently has 14 episodes available.
Podcast edisi PENWARU 2021 masih berlanjut! Dari seleksi musikalitas yang kita bahas kemarin, sekarang kita berlanjut ke seleksi wawancara. Bersama Rey, kita akan bahas semua seluk-beluk seleksi wawancara mulai dari proses hingga tips dan trik seleksi. Pertanyaan kalian juga bakal dijawab disini loh! Cus dengerin 🚀
Dalam rangkaian Penerimaan Warga Baru 2021, tentu penyeleksian akan dilakukan untuk melihat musikalitas para Calon Anggota Baru demi menentukan anggota terbaru Swara Wadhana. Lantas, seperti apakah Seleksi Musikalitas dan apakah sesulit yang dirumorkan? Bersama Giovanni, kita akan menggali lebih dalam tentang Seleksi Musikalitas, serta kiat-kiat untuk melewatinya.
Berdiri pada tahun 1986, tahun ini Swara Wadhana telah berusia 35 tahun. Bersama Ega, ketua PSM "Swara Wadhana" UNY tahun 2010, Disha bakal tanya-tanya tentang gimana serunya lomba internasional pertama kali, hingga jatuh bangun Swara Wadhana menuju siklus juara hingga sekarang.
Ramadhan tiba! Puasa menjadi salah satu kewajiban bagi seluruh umat muslim. Tidak terkecuali dengan chorister. Puasa memaksa chorister untuk tidak membasahi tenggorokan dari terbit hingga terbenam matahari dan ini menjadi tantangan tersendiri. Bersama dengan Sonia, Disha bakal bahas tentang gimana agar suara kita tetap prima selama bulan puasa.
Wahyu Bagus Indriyanto sudah melalang buana bersama Swara Wadhana sebagai pengiring lomba. Saking luas pengalamannya, Wahyu sering dijuluki pianis internasional. Obrolan Disha kali ini akan mengupas tuntas bagaimana Wahyu bisa merintis perjalanannya dengan menjawab pertanyaan sambil memainkan piano kesayangannya.
Jatuh cinta emang susah. Tapi kalo jatuh cinta-nya sama Paduan Suara gimana ya? Kali ini, Dominikus Nanang bakal berbagi gimana perjalanan hidupnya hingga bisa jatuh cinta dengan paduan suara. Jangan-jangan, kudu dengerin Canticum Novum dari zigot biar bisa cinta?
WYCCF 2019 adalah salah satu tonggak awal puncak kejayaan Swara Wadhana dalam menggapai prestasi. Simak ulasan Wenry Kristian Mandey selama proses WYCCF 2019 berlangsung.
Asia Pacific Youth Choir adalah pengalaman bergengsi di dunia paduan suara yang mengumpulkan pemuda chorister berbakat di seluruh Asia. Dedi dan Tony adalah anggota luar biasa Swara Wadhana perwakilan dari Indonesia yang terpilih. Intip bagaimana pengalaman mereka yuk!
Manusia pemakan prestasi! Simak tips lengkap dari Pandu tentang gimana segudang prestasi bisa disabet oleh-nya.
The podcast currently has 14 episodes available.