Bagi kita yang sudah memenuhi kewajiban dan masuk
dalam kriteria Wajib Pajak Perorangan. Memang
pengisian Pajak atau SPT Tahunan Pribadi menjadi salah
satu hal yang mesti harus di jalankan secara benar.
Karena dari sanalah kita akan tahu seberapa besar
kewajiban pajak yang mesti kita bayarkan.
Sebagai pribadi yang taat pajak, memang masalah
pengisian pelaporan pajak pribadi menjadi salah satu
cara dan bentuk tanggung jawab kita sebagai warga
negara yang taat pajak. Kenapa, karena dari SPT tahunan itulah, kita harus memperhitungkan berapa
besar dari total penghasilan yang telah kita dapatkan
selama 1 tahun untuk kita serahkan kepada negara
sebagai bentuk kewajiban kita kepada negara.
Mungkin sama halnya dengan zakat yang sering kita
keluarkan pada waktu tertentu bagi kita yang beragama
muslim. Sebagai bentuk ketaatan kita terhadap
keyakinan yang kita jalankan. Seperti itu pula kondisi
yang mesti kita jalankan ketika kita menjadi warga
negara yang baik dalam menjalankan ketaatan kita
terhadap kewajiban membayar pajak.