SuarAkademia

Konser musik bisa bawa cuan untuk negara: seberapa besar?


Listen Later

Konser musik merupakan salah satu bentuk hiburan yang sangat populer di seluruh dunia. Indonesia, sebagai negara dengan industri musik yang terus berkembang, telah menyaksikan pertumbuhan signifikan dalam industri konser musik selama beberapa tahun terakhir.

Tahun 2024 ini, misalnya, banyak sekali musisi besar yang menjadwalkan untuk tampil di Indonesia. Beberapa contohnya adalah supergrup korea selatan, AESPA pada Agustus, Bruno Mars yang akan tampil pada September, John Legend pada Oktober, dan Dua Lipa pada bulan berikutnya.

Banyaknya konser musik dari artis internasional ini dianggap dapat membantu mendorong kebangkitan perekonomian nasional. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno sempat menyatakan dari total 3.000 konser kelas daerah, menengah, nasional, dan internasional yang dihelat tahun ini di Indonesia, perputaran ekonomi di Indonesia ditargetkan bisa mencapai US$11 miliar (sekitar Rp178 trilun).

Benarkah banyaknya konser musik di Indonesia dapat memberikan pengaruh positif terhadap perekonomian sebuah negara?

Dalam episode SuarAkademia terbaru, kami berdiskusi dengan Tommy Soesmanto, Senior Lecturer in Economics and Statistics dari Griffith Business School, Australia.

Tommy mengatakan perhelatan konser musik yang diadakan di sebuah negara memang bisa memberikan dampak yang sangat besar terhadap perekonomian. Salah satu contoh yang bisa dilihat adalah bagaimana Singapura mendapatkan keuntungan dalam jumlah besar ketika berhasil menyelenggarakan rangkaian konser Taylor Swift selama 6 hari Maret lalu.

Baca juga:
'Swiftonomics': ini yang bisa dipelajari dari tur Taylor Swift yang membawa cuan bagi Singapura

Ia juga berpendapat sebuah negara berhasil menyelenggarakan konser musik yang menampilkan musisi internasional yang besar dapat menciptakan multiplier effect yang bisa dirasakan oleh berbagai macam industri. Menurutnya, industri penerbangan, perhotelan, pariwisata, dan kuliner juga bisa meraup untung yang besar apabila bisa menyelenggarakan konser dengan baik.

Menurut Tommy, Indonesia pun memiliki potensi yang besar untuk mendapatkan manfaat ekonomi dari penyelenggaraan konser. Dengan jumlah potensi penonton yang besar, Indonesia bisa mendapatkan keuntungan berlimpah asalkan pemerintah dan penyelenggara serius menyiapkan strategi dan pengelolaan yang baik.

Simak episode lengkapnya hanya di SuarAkademia—ngobrol seru isu terkini, bareng akademisi.

...more
View all episodesView all episodes
Download on the App Store

SuarAkademiaBy The Conversation


More shows like SuarAkademia

View all
Politics with Michelle Grattan by The Conversation

Politics with Michelle Grattan

20 Listeners

Know Your Place | The Conversation Documentaries by The Conversation

Know Your Place | The Conversation Documentaries

40 Listeners

Trust Me, I'm An Expert by The Conversation

Trust Me, I'm An Expert

2 Listeners

In Depth, Out Loud by The Conversation

In Depth, Out Loud

8 Listeners

Sains Sekitar Kita by The Conversation

Sains Sekitar Kita

1 Listeners

Pasha - from The Conversation Africa by The Conversation

Pasha - from The Conversation Africa

0 Listeners

To the moon and beyond by The Conversation

To the moon and beyond

4 Listeners

La preuve par trois by The Conversation France

La preuve par trois

0 Listeners

Les mots de la science by The Conversation France

Les mots de la science

0 Listeners

Les couleurs du racisme by The Conversation France

Les couleurs du racisme

0 Listeners

Don’t Call Me Resilient by The Conversation, Vinita Srivastava, Dannielle Piper, Krish Dineshkumar, Jennifer Moroz, Rehmatullah Sheikh, Kikachi Memeh, Ateqah Khaki, Scott White

Don’t Call Me Resilient

13 Listeners

The Conversation Weekly by The Conversation

The Conversation Weekly

57 Listeners

Retour sur... by The Conversation France

Retour sur...

0 Listeners

In Extenso by The Conversation France

In Extenso

0 Listeners

Secrets de Terrain by The Conversation France

Secrets de Terrain

0 Listeners

Below the Line by The Conversation

Below the Line

0 Listeners

Fear and Wonder by The Conversation

Fear and Wonder

5 Listeners

Great Mysteries of Physics by The Conversation

Great Mysteries of Physics

47 Listeners

The Conversation's Curious Kids by The Conversation & Fun Kids

The Conversation's Curious Kids

3 Listeners