SuarAkademia

Pentingnya menjaga ketahanan pangan dan kelestarian lingkungan


Listen Later

Pangan adalah kebutuhan dasar manusia yang paling penting. Pemenuhannya adalah bagian dari hak dasar yang dijamin oleh UUD 1945 untuk menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas. Negara wajib memastikan ketersediaan, keterjangkauan, dan pemenuhan konsumsi pangan yang cukup, aman, bermutu, dan bergizi seimbang.

Namun, pemerintah menghadapi beberapa tantangan dalam mewujudkan ketahanan pangan. Di sisi permintaan, terdapat peningkatan permintaan pangan (terutama beras) baik dalam jumlah, mutu, keragaman, maupun keamanan pangan akibat pertambahan penduduk.

Di lain pihak, pasokan pangan masih menemui tantangan. Beberapa di antaranya adalah konversi lahan pertanian yang masih tinggi, rendahnya akses terhadap sumber pembiayaan, teknologi, informasi, dan pasar. Sebaran produksi pangan yang tidak merata baik antar daerah maupun antar waktu, serta dampak negatif perubahan iklim global juga menjadi hambatan suplai pangan.

Lantas, upaya apa yang bisa kita lakukan untuk menjaga ketahanan pangan sekaligus melestarikan lingkungan?

Dalam episode SuarAkademia terbaru, kami berbincang dengan Dewi Wulandari, kepala laboratorium bioteknologi lingkungan dan dosen jurusan Teknik Lingkungan dari Universitas Islam Indonesia.

Dewi mengatakan permasalahan ketahanan pangan ini harus diikuti dengan kebijakan pemerintah yang tidak hanya mementingkan hasil panen, tapi juga kepedulian terhadap lingkungan. Oleh karena itu, pemerintah perlu memerhatikan masalah seperti ketersediaan lahan untuk pertanian, minimnya regulasi penggunaan pupuk yang lebih ramah lingkungan, serta kebijakan dalam menghadapi krisis iklim yang saat ini terjadi.

Dewi juga menambahkan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, akademisi, pebisnis, dan masyarakat lokal untuk menjaga ketahanan pangan dan kelestarian lingkungan. Sinergi empat pihak yang saling terkait mulai dari proses perumusan peraturan, penanaman, hingga perhitungan nilai ekonomi dapat menciptakan langkah yang strategis dan menguntungkan untuk seluruh aspek, termasuk terhindarnya dari dampak lingkungan yang lebih parah.

Simak episode lengkapnya hanya di SuarAkademia—ngobrol seru isu terkini, bareng akademisi.

...more
View all episodesView all episodes
Download on the App Store

SuarAkademiaBy The Conversation


More shows like SuarAkademia

View all
Politics with Michelle Grattan by The Conversation

Politics with Michelle Grattan

20 Listeners

Know Your Place | The Conversation Documentaries by The Conversation

Know Your Place | The Conversation Documentaries

40 Listeners

Trust Me, I'm An Expert by The Conversation

Trust Me, I'm An Expert

2 Listeners

In Depth, Out Loud by The Conversation

In Depth, Out Loud

8 Listeners

Sains Sekitar Kita by The Conversation

Sains Sekitar Kita

1 Listeners

Pasha - from The Conversation Africa by The Conversation

Pasha - from The Conversation Africa

0 Listeners

To the moon and beyond by The Conversation

To the moon and beyond

4 Listeners

La preuve par trois by The Conversation France

La preuve par trois

0 Listeners

Les mots de la science by The Conversation France

Les mots de la science

0 Listeners

Les couleurs du racisme by The Conversation France

Les couleurs du racisme

0 Listeners

Don’t Call Me Resilient by The Conversation, Vinita Srivastava, Dannielle Piper, Krish Dineshkumar, Jennifer Moroz, Rehmatullah Sheikh, Kikachi Memeh, Ateqah Khaki, Scott White

Don’t Call Me Resilient

13 Listeners

The Conversation Weekly by The Conversation

The Conversation Weekly

57 Listeners

Retour sur... by The Conversation France

Retour sur...

0 Listeners

In Extenso by The Conversation France

In Extenso

0 Listeners

Secrets de Terrain by The Conversation France

Secrets de Terrain

0 Listeners

Below the Line by The Conversation

Below the Line

0 Listeners

Fear and Wonder by The Conversation

Fear and Wonder

5 Listeners

Great Mysteries of Physics by The Conversation

Great Mysteries of Physics

47 Listeners

The Conversation's Curious Kids by The Conversation & Fun Kids

The Conversation's Curious Kids

3 Listeners