Empat saudara terpaksa mengarungi lautan menggunakan rakit kecil untuk menyelamatkan diri dari bencana gunung meletus. Namun, bahaya terus saja mengikuti. Mereka terombang-ambing di tengah lautan, diterpa badai, tersengat terik matahari dan kelaparan.
Suatu hari tiga adik yang lebih muda meninggalkan kakak mereka sendirian. Inilah kisah sang kakak tertua, Ompung Silamponga. Dia berusaha mencari tempat tinggal yang baru. Hingga akhirnya, dia pun menemukan sebuah pulau yang sangat subur. Kelak, daerah itu akan dikenal dengan nama Lampung!