Setelah sekian purnama, Persija Jakarta akhirnya mengumumkan pelatih barunya. Dia asalah Angelo Alessio. Bukan kaleng-kaleng, pelatih baru Macan Kemayoran ini punya segudang prestasi yang mumpuni. Salah satunya adalah jadi Asisten Pelatih Antonio Conte saat menukangi Chelsea pada musim 2016-2018. Walau punya prestasi segudang yang cukup membanggakan, Alessio punya beban sangat berat di Persija. Dia datang ketika tim sudah terbentuk, Alessio yang harus beradaptasi. Belum lagi ekspetasi tinggi dari The Jakmania karena Persija baru saja juara Piala Menpora 2021. Tentu dong, tidak mau di kompetisi Liga 1 justru ancur-ancuran. Target 'wajib' juara harus diwujudkan. Lalu, mampukah Alessio memberikan magisnya di tim ibukota? Bersama jurnalis sekaligus The Jakmania, Taufiq Ardyansyah, Podcast Tendangan Bebas mencoba memprediksi sejauh mana magis Alessio bekerja. Selamat menikmati....