Nyelong Inga Simon adalah Ketua Umum Lembaga Perempuan Dayak Nasional (LPDN).
Perpaduan tradisi dan adaptasi dengan kemajuan zaman tecermin kuat dalam penampilan sehari-hari Nyelong Simon. Seorang perempuan Dayak tradisional, tetapi berpenampilan dan bergaya busana modern dengan mode dan rancangan busana yang dikreasikannya sendiri.
Seluruh kisah hidup Nyelong adalah kisah seorang perempuan Dayak tradisional, yang lekat dengan segala upacara dan tradisi Dayak tradisional. Segala kehidupan dan aktivitasnya tidak lepas dari muatan upacara adat, dengan obat-obatan, dengan makanan, dengan ramuan tradisional Dayak. Hidup Nyelong penuh diisi tradisi adat Dayak baik dalam kelahiran anak, pernikahan, kematian, pemindahan tulang belulang nenek moyang, maupun ramuan tradisional jamu dengan akar dan daun yang dipetik dan direbus menurut tata adat orang Dayak. Baginya, tradisi orang Dayak adalah segalanya yang membentuk eksistensi dan citra dirinya sebagai seorang Dayak.
Versi youtube di https://www.youtube.com/watch?v=Ca0cERs650A&t=540s