Di kuliah aku ikut UKM Pecinta Alam yang kegiatannya seperti membersihkan alam dan mendaki gunung. Sebenarnya alasan utamanya karena aku pengen banget sekali seumur hidup cobain mendaki gunung walaupun takut ketinggian. Aku mau tahu dan merasakan apa yang ada di atas, apa yang terjadi sepanjang perjalanan, seberapa batas kekuatanku, seberapa besar keberanianku, dan apa keseruan yang akan kurasakan. Sampai saat ini, ada total 3 gunung yang pernah kudaki, yaitu Gunung Sumbing, Gunung Slamet, dan Gunung Semeru. Di episode ini aku menceritakan pengalaman naik gunung pertamaku yaitu Gunung Sumbing yang berlokasi di Wonosobo Jawa Tengah dengan ketinggian puncak 3.371 mdpl. Dimana Gunung Sumbing merupakan gunung tertinggi ketiga di Pulau Jawa. Deg-deg-an, nervous, takut itu ada. Tapi begitu aku mencapai Puncak Rajawali (titik tertinggi Gunung Sumbing), rasanya seperti tidak nyata. Di saat yang bersamaan, aku merasakan makna yang dalam dari perjalanan di luar batasku ke dalam hidupku dan caraku melihat diriku sendiri. Aku merasa mengetahui hal baru tentang diriku. Ada achievement unlocked yang tidak kusangka-sangka. Selain itu, pemandangan yang kulihat sangat indah dan menakjubkan. Perjuangan yang tidak sia-sia. Di episode berikutnya, aku akan menceritakan gunung kedua dan selanjutnya gunung ketiga itu yah.
Kalau kamu, apa gunung pertama yang pernah kamu daki?
Kalau begitu, malam ini aku memilih dongeng Ki Wijil & Ketintang, cerita dari Jawa Timur. Semoga lekas tidur dan bermimpi indah :)
Hosted on Acast. See acast.com/privacy for more information.